78 KK Desa Baru Raharja, Lampura, Terima BLT Tahap I Tahun 2020

Lampung Utara, Lensalampung.com, – Pemerintah Desa Baru Raharja Kecamatan Sungkai Utara, Lampung Utara, telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap satu bulan April tahun 2020 kepada warga setempat, dibalai Desa setempat, jumat (22/5/2020).
Mereka yang menerima merupakan warga yang dianggap paling membutuhkan dengan jumlah 78 Kepala Keluarga (KK) penerima BLT DD tahap satu bulan April tahun 2020. Dari jumlah warga mencapai 600 Kepala Keluarga.
Kepala Desa Baru Raharja, Heru Defri yang diwakili Sekertaris Desa Edi Santoso, menjelaskan, pembagian ini ditujukan untuk membantu warga desa setempat ditengah tengah dampak Covid-19.
“Hari ini BLT DD tahap satu kita salurkan kemasyarakat, dan diharapkan bermanfaat bagi mereka di tengah tengah Covid-19 ini.” ucapnya.
Pembagian saat itu, dihadiri Camat Sungkai Utara Darmin, Kepala Desa Baru Raharja Heru Defri, Babinsa, Babinkamtimas, pendamping Desa, perangkat Desa setempat, serta masyarakat Desa sebagai penerima BLT.
Untuk diketahui, penyaluran tahap selanjutnya masih menunggu Dana Desa tersalurkan dari Pemerintah Pusat ke Desa setempat. (Bbn/Ccp).