Perkuat Silaturahmi, Kejari Lampura Kunjungi Sekretariat PWI

Lensa News70 views

Lampung Utara, Lensalampung.com – Mempererat hubungan kemitraan dengan insan pers, jajaran Kejaksaan Negeri Lampung Utara berkunjung ke sekretariat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Jalan Veteran Kotabumi, kamis (16/5/2019).

Kedatangan Kepala Kejaksaan Negeri Lampung Utara saat itu diwakili oleh Kasi Intel, Hafiez, SH, Kasi Pidum Sukma Frando, SH, Renaldho Ramadhan, SH, Doni, beserta Agus selaku Kasubsi di Kejaksaan dan di sambut oleh para pengurus PWI setempat.

Dalam pertemuan itu, Kasi Intel Kejari Lampung Utara, Hafiez menyampaikan bahwa maksud dan tujuan kedatangan jajarannya itu mewakili Kepala Kejaksaan Negeri, Yuliana Sagala dalam menjalin silaturahmi antar lembaga independen sebagai bentuk dalam mempererat talisilaturahmi.

Dijelaskan Ketua PWI Lampung Utara, Jimi Irawan yang didampingi sekretaris dan bendaharanya Furqon Ari bersama Yoel Lukasim, dan beserta jajaran pengurusnya itu, bahwa kedatangan mintra kerja insan pers seperti pihak kejaksaaan tersebut sebagai wujud dari bentuk kebersamaan dan saling mempererat hubungan silaturahmi sehingga mereka menyempatkan waktu untuk bertandang ke sekretariatan PWI setempat.

“Mereka hanya silaturahmi, sebagai mitra kerja kita, jajaran Kejari dengan insan pers tentunya,” kata Jimi Irawan.

Kedatangan pimpinan atau utusan dari salah suatu lembaga ke lembaga lain, lanjut Wawan, sapaan aktab Jimi Irawan, bukan terkait suatu permasalahan terlebih lagi antara lembaga Adyaksa dengan PWI yang merupakan mitra kerja yang telah terjalin sejak lama.

Selain itu, pihak Kejaksaan Negeri Lampung Utara menyampaikan undangan secara langsung kepada semua pengurus PWI setempat untuk mengadakan buka bersama di dalam bulan ramadhan 1440 hijriah ini.

“Silaturahmi ini merupakan langkah mempererat hubungan kemitraan antara kejaksaan dengan jajaran pengurus PWI. Selain itu mereka menyampaikan undangan secara langsung untuk acara berbuka puasa bersama,” jelasnya.

Sebagai salah satu oraganisasi profesi, di dalam kepengurusan inti dan semua anggota PWI, lanjut Wawan, merupakan wartawan yang secara aktif melakukan aktivitasnya untuk berkarya. Jadi itu sudah suatu kewajaran bila mitra kerja dari insan pers yang memiliki waktu luang untuk bertandang ke sekretariatan organisasi profesi.

“Karena kalau bagi kita dan sudah biasa kita yang mendatangi setiap instansi guna mendapatkan informasi yang akan dipublikasikan. Nah, menyambut bersilaturahmi dari kita-kita ini, jadi sudah suwajarnya kalau mitra kerja kita datang untuk melihat sekretariatan kita sebagai pengurus PWI Lampung Utara,” kata Wawan. (Ben)