Potensi Olahraga Tubaba, Tim Bola Voli Putri Persembahkan Juara Pertama Gubernur CUP Kepada Masyarakat Tubaba

Foto bersama Tim Bola Voli Putri Tubaba

TUBABA.lensalampung.com- Tim bola voli putri Kabupaten Tulang Bawang Barat Akhirnya keluar sebagai juara umum dalam kejuaraan Akbar Gubernur Cup yang diadakan di GOR Saburai Bandar Lampung, Jumat 27/10 sore tadi. Anak asuh Pelatih Sareh ini mampu mengkandaskan tim metro dengan tiga set langsung 25-18,25-23 dan 25-19

Tampil dengan rasa percaya diri Srikandi tubaba ini sejak saat pertama tampil cukup memukau ratusan penonton yang membanjiri GOR Saburai.

Kedua tim sama-sama melancarkan serangan mematikan. Namun tim Putri tubaba lebih handal dalam memblok serangan yang diberikan putri Metro hingga akhirnya anak asuh pelatih sareh ini berhak menggondol trophy juara dari Gubernur Lampung serta uang pembinaan senilai 25.000.000 rupiah.

Dewi Lusiana usai pertandingan mengatakan sangat puas dengan penampilan dan kekompakan bersama rekan satu timnya sehingga mampu meraih juara
“Alhamdulillah saya bersyukur akhirnya tubaba menjadi yang terbaik di ajang ini suatu kebanggaan Akhirnya bisa mengangkat tropi Gubernur Lampung” ujar Dewi Lusiana

Sementara itu pelatih sareh sangat bangga akhirnya tim Putri tubaba ini tampil Gemilang dan mampu mempersembahkan juara untuk Kabupaten Tulang Bawang Barat

“Melalui bola voli Alhamdulillah kita bersama bisa mengangkat nama daerah Tulang Bawang Barat di pentas Olahraga Nasional “ujar sareh

Selain meraih juara tubaba juga meraih pemain terbaik kategori set uper terbaik putri atas nama mela dan bloker terbaik putri atas nama dwi andriani aritha. Apa penghargaan Pemerintah Daerah Kabupaten Tubaba Terhadap pembawa nama baik Bumi Ragem Sai Mangi Wawai ini?. (DD).