Dengan Capaian Generasi Berkualitas, Seminar Pendidikan Nasional Digelar

Foto, Seminar Pendidikan Nasional peningkatan mutu pendidikan yang digelar di aula islamic Center, selasa, (28/8 2018).

Lampung Utara, lensalampung.com – Dengan harapan dunia pendidikan lebih berinovasi, erlangga efen organized menggelar seminar pendidikan nasional yang dilaksanakan di aula islamic Center, Kotabumi Lampung Utara, selasa (28/8/2018).

Yang mana peserta dalam kegiatan saat itu, melibatkan seluruh elemen masyarakat antaranya, guru TK hingga SMA sederajat, bahkan PNS, non PNS juga turut meramaikan seperti sekretaris desa dan lain-lain.

Siti Karima, manajer penyelenggara kegiatan mengatakan, seminar dilakukan dengan capaian peningkatan mutu seluruh komponen masyarakat, agar terwujudnya generasi yang berkualitas.

“Mereka (peserta) ingin tau seperti apa (seminar) dan ini memang harapan kami (ramai) bahwa peningkatan mutu pendidikan itu penting dan milik semua kemponen.” Jelas Siti, Dikonfirmasi wartawan selasa (28/8/2018).

Dikatakannya juga, kanapa banyak peserta tertarik, karena pihaknya lebih kepada titik tekan peningkatan kualitas pendidikan, diharapkan generasi mendatang menjadi generasi berkarakter, generasi yang cerdas generasi yang berkualitas. “Rencana ke depanya insa Allah tindak lanjut peningkatan kopotensi guru kepala sekolah karna mereka lah yang mendominasi peningkatan mutu pendidikan itu.” tambahnya.

Tampak hadir juga saat itu dari lingkungan Pemerintahan Kabupaten Lampung Utara yang memberi suport dalam seminar, “bahkan tadi hadir bapak bupati yang di wakilkan Hj.Syahrizal selaku Plt.asisten II, beliau berpesan terus meningkatkan mutu pendidikan ini karna akan menjadi muara tolak ukur generasi bangsa, kalau bukan kita siapa lagi.” pungkasnya.

Seminar Pendidikan nasional saat itu mengusung Tema manajemen peningkatan mutu pendidikan, dan sebagai narasumber, dr.Riyuzen Praja Tuala serta drs.H.Qomaru Zaman. (Rafi)