Ombudsman RI Sosialisasi Pengawasan Pelayanan Kesehatan di Provinsi Lampung

Lensa News125 views

Image

BANDARLAMPUNG,Lensalampung.com – Ombudsman Berharap pelayanan kesehatan terhadap masyarakat dari rumah sakit negeri dan swasta meningkat lebih baik. 

Kepala Ombudsman RI Dadan S. Suharmawijaya dalam sosiasialisi sistem pengaduan layanan kesehatan terhadap publik memaparkan pentingnya sistem pengelolaan pengaduan. Dimana saat ini lembaga pemerintah yang notabene pemberi layanan terhadap publik masih alergi terhadap adanya aduan dari publik.

” Rumah sakit atau Satker masih takut dan ragu ragu kalau ada laporan atau pengaduan dari masyarakat. Padahal laporan atau aduan itu sifatnya positif untuk memperbaiki simtem pelayanan agar lebih baik,” ujarnya.

Diterangkan Dadan bahwa ombudsman sifatnya melakukan pembinaan terhadap rumah sakit atau satker birokrasi agar pelayanan publik lebih baik.Kendati demikian ombudsman punya senjata pamungkas yakni rekomendasi kepada rumah sakit atau satker yang bandel.

Saktinya rekomendasi dari ombudsmen,Kepala daerah bisa diberhentikan dari jabatanya. Untuk itu ombudsmen sangat hati-hati dalam mengeluarkan rekomendasi. “Sebab rekomendasi ombudsmen berbeda dengan rekomendasi antar lembaga.” Rekomendasi ombudsmen itu sifatnya final dan mengigat sama seperti putusan pengadilan tinggi yang tidak bisa disanggah lagi,maka itu kami jadikan rekomendasi ini sebagai mahkota,’ ujarnya.(TK)