Bupati Lampura Pimpin Upacara HUT RI ke 74

Lensa News126 views

Foto, Bupati Lampung Utara H.Agung Ilmu Mangkunegara saat menyerahkan bendera pusaka inspektur upacara HUT RI ke 74,

Lampung Utara, Lensalampung.com – Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74, Pemkab Lampung Utara mengadakan Upacara, di Lapangan Stadion Sukung Kotabumi Lampung Utara, Sabtu 17 Agustus 2019.

Bupati Lampung Utara, Hi Agung Ilmu Mangkunegara mengatakan, diusia kemerdekaan yang ke-74 ini menandakan tanah Indonesia relatif sudah menua, dan untuk Lampung Utara yang tengah berusia 73 tahun telah banyak kemajuan sudah cukup dirasakan masyarakat. Namun Agung, masih akan terus meningkatkan beberapa hal yang harus kita sempurnakan.

“Saya mengapresiasi kepada panitia hari Proklamasi, Hari Hari Kemerdekaan ke-74 Republik Indonesia ini berusaha mempersiapkan sejak jauh hari, baik itu acaranya, orang-orang juga tata pelaksanaannya sehingga hasilnya luar biasa dan tadi dapat dilihat masyarakat mengapresiasi dengan tepuk tangan, sangat gemurung ini artinya Lampung Utara sudah semakin kompak, bersatu dari Lampung Utara untuk Indonesia.” Kata Agung, serta katakan, “manjada wajadda, siapa yang berusaha sungguh-sungguh dia yang akan mendapatkan hasilnya,” pungkasnya.

Dengan mengusung tema, SDM Unggul Indonesia Maju, dikatakan Agung, sangat tepat agar seluruh Kabupaten, Kecamatan di Indonesia untuk sama-sama berbenah mulai dari Masyarakat.

“mustahil jika sumber daya manusia sudah Maju maka Bangsa juga tidak Maju, oleh sebab itu sudah sungguh tepat bahwa Bapak Presiden Kita Joko Widodo membuat tema SDM Unggul Indonesia Maju dan Kami Lampung Utara siap mendukung untuk itu semua.” ujar Hi Agung Ilmu Mangkunegara selaku Bupati Lampung Utara.(beben)