Lampung Utara, Lensalampung.com, – Dalam rangka mencegah beredarnya Virus Corona di lingkungan sekolah, Kepala KCD Wilayah IV Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, telah menginstruksikan para kepala sekolah untuk melakukan penyemprotan desinfektan.
Dikatakan Kepala KCD Wilayah IV, Mat Soleh, ruang lingkup Wilayah IV yakni kabupaten Lampung Utara dan Way Kanan, hal ini juga menindaklanjuti intruksi dari Kepala Dinas Dikbud Provinsi Lampung.
“Sudah kita instruksikan semua sekolah khususnya di Wilayah IV ini agar disemprot dengan desinfektan, guna mencegah virus corona.” ujar Mat Soleh.
Untuk petugas penyemprotan katanya, dihadirkan team khusus dari masing masing sekolah, dengan harapan lingkungan sekolah bebas dari wabah mematikan Covid -19.
“Petugas yang nyemprot dari team yang kami sediakan.” ucapnya.
Untuk diketahui, di tingkat provinsi Lampung telah dilakukan secara serentak penyemprotan Desinfektan disemua sekolah yang ada, dan dimulai di SMA 9 Bandar Lampung. (Ccp/Bbn).