Gubernur Lampung Letakan Batu Pertama Pembangunan Pesantren

Lensa News157 views

BANDARLAMPUNG, Lensalampung.com – Gubernur Lampung Ridho Ficardo melakukan peletakan batu pertama pembangunan Pesantren Al- Hikmah, di Kecamatan Buay Bahuga, Kabupaten Way Kanan, Minggu (5/2/2016).

Gubernur berharap dengan pembangunan pesantren ini bisa menjadi bagian untuk meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan masyarakat sekitar. “Saya bahagia dengan berdirinya pesantren. Saya harapkan Pesantren bukan saja menjadi tempat menuntut ilmu bagi santri namun juga bisa menjadi bagian untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan masyarakat sekitar.” Terang Ridho.

Ia melanjutkan, jangan sampai pesantren berdiri dan santri banyak namun tak jauh dari pesantren tidak ada peningkatan ketaqwaan. “Kirim santri ke sekitar pesantren, hidupkan masjid-masjid sekitar. Jangan sampai jarak beberapa kilo dari pesantren ada sarang kejahatan seperti begal dan narkoba. Pastikan pesantren bermanfaat untuk masyarakat sekitar.” Tekan Ridho.

Gubernur Ridho mengingatkan pula kepada masyarakat khususnya para Ibu-ibu yang hadir untuk menjaga anak-anaknya di rumah. Ia inginkan orang tua memastikan anak-anaknya bisa mengaji dan solat, sehingga tumbuh menjadi anak Sholeh jauh dari kenakalan terutama bahaya narkoba.

Acara dihadiri pula Staff Ahli Mendagri bid Pemerintahan Suhajar Diantoro, Syekh Ale Jabeer, Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan, Bupati Oku Timur, pemuka agama, Ketua Yayasan Agus Sartoni, dan 7000an masyarakat baik dari Way Kanan maupun dari luar Kabupaten Way Kanan. (RA/BA)