Mesuji, Lensalampung.com – Infrastruktur jalan di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung terus ditingkatkan. Melalui alokasi dana desa (DD) anggaran tahun 2023, Pemerintah Desa Mekar Jaya sukses membangun dua ruas jalan rabat beton di desa setempat.
Sekretaris Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tanjungraya, Kabupaten Mesuji, Riski mengatakan dua ruas jalan cor yang dibangun dari DD merupakan jalan penghubung dalam desa.
“Lokasi pertama di RK 003 hingga RK 005. Di lokasi ini pembangunan jalan sepanjang 154 meter dengan lebar 4 meter dan ketebalan 15 cm. Kegiatan ini menelan pagu DD sebesar Rp 134 Juta. Lokasi kedua berada di RK 001 hingga RK 002 dengan panjang jalan 205 meter kelebaran 4 meter dan tinggi 15 cm. Untuk pagunya Rp 200 Juta,” jelas Riski kepada media ini, Selasa 16 Januari 2024.
Riski menambahkan total pagu DD tahun 2023 yang sukses direalisasikan berkisar Rp 807.265.000. Selain untuk fisik, dd juga direalisasikan untuk BLT dan kegiatan lainnya. Kendati demikian lanjut dia kegiatan fisik pembangunan tetap menjadi prioritas utama Pemerintah Desa Mekar Jaya.
Saat ini kondisi jalan dikatakan lebih 50 persen telah dalam kondisi baik, dan akan terus ditingkatkan hingga semua jalan yang ada di desa Mekar Jaya dalam kondisi yang baik.
“Dengan kondisi jalan yang baik tentu sangat membantu masyarakat. Alhamdulillah DD tahun 2023 sukses kita realisasikan. Kedepan peningkatan infrastruktur jalan akan terus kita tingkatkan baik itu jalan desa maupun akses jalan yang menuju kepertanian masyarakat,” imbuhnya. (Dedi)