Kembali Cuti Dari Wartawan, Ari Irawan, SH : Saya Diamanatkan Untuk Terus Belajar Berpolitik

Tulang Bawang Barat,Lensalampung.com – Mendapatkan amanat untuk terus belajar tentang bagaimana berpolitik, Ari Irawan, SH yang dikenal sebagai salah seorang Jurnalis Muda aktif di Lampung khususnya di Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) kembali mengambil cuti dari profesi wartawan.

Keputusan untuk kembali mengambil cuti dari Jurnalis lantaran dirinya akan terus mendalami tentang berpolitik secara langsung di masyarakat.” Mulai Senin 7 Oktober 2024 saya memastikan sudah cuti dari profesi wartawan yang selama ini saya tekuni,”ujar Ari Irawan, pemegang sertifikat Jurnalis Muda dikantornya, Sabtu (5/10/2024).

Pria yang akrab disapa Irawan ini menegaskan bahwa, cuti dari profesi untuk berpolitik merupakan pilihan yang tepat untuk menghindari ketidak profesional dalam bekerja.”Jangan sampai kesan di mata masyarakat bahwa saya memanfaatkan profesi dalam urusan politik,”jelas dia.

Disinggung mengenai ungkapan yang pernah disampaikannya bahwa dalam Pilkada serentak 2024 ini dirinya memastikan Netral. Irawan kembali memastikan keputusan untuk cuti adalah wujud dari Profesionalitas kerja yang ia tekuni.

“Saat Pemilu kemarin saya sempat Cuti dan setelahnya saya mulai aktif di Jurnalis. Hari ini ada mandat agar saya mendalami tentang politik, agar leluasa belajar politik, saya anggap keputusan yang tepat untuk cuti,”terang Irawan.

Berkaitan dengan dukungan dalam Pilkada serentak baik Pilgub Lampung ataupun Kabupaten/Kota se Lampung. Irawan menegaskan bahwa dirinya masih memegang SK sebagai Kepala Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat (BBHAR) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tubaba.

“Meskipun belum menjadi kader partai, SK sebagai Kepala BBHAR PDI Perjuangan Tubaba yang saya pegang masih berlaku, pada prinsipnya sikap politik saya patuh kepada amanat partai,”tegas Irawan. (*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *