BANDARLAMPUNG, Lensalampung.com – Dari intruksi Pak Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo, Gubernur Lampung M.Ridho Ficardo mengatakan bahwa Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) di Lampung yang terhitung Senin (19/6/2017) dapat dilalui parah pemudik yakni ruas jalan tol Bakauheni-Terbanggi Besar Paket 2 (Sidomulyo-Kotabaru) Segmen SS Kotabaru-SS Lematang sepanjang 5 km.
“Alhamdulillah PT Hutama Karya selaku pengelola jalan tol tersebut, telah menyampaikan kepada kami, jalan tol bisa dilalui bagi pemudik yang ingin lewat atau mencoba tanpa biaya,” kata Gubernur saat memimpin gelar apel pasukan, Senin (19/6/2017).
Menurut Gubernur termuda di Indonesia ini mengiformasikan bahwa dari Komunikasi Korporat PT Hutama Karya menyebutkan, selain ruas Kota Baru-Lematan, JTTS yang dapat dilalui pemudik yakni Jalan Tol Palembang-Indralaya Seksi 1 (Palembang-Pamulutan) sepanjang 7,75 km.
Kemudian, Jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi Seksi 2–6, Bandara Kualanamu–Kota Sei Rampah sepanjang 41,6 km. Selain itu, Jalan Tol Medan-Binjai Seksi 2 (Helvetia-Semayang) sepanjang 6,18 km dan Seksi 3 (Semayang-Binjai) sepanjang 4,28 km.
Sementara Manajer Komunikasi Korporat PT Hutama Karya, Akhmad Zulfikri saat pertemuan dengan Pemerintah Provinsi Lampung menjelaskan Seksi 1 Jalan Tol Palembang-Indralaya sepanjang 7 km yang sempat amlas (sliding), namun sudah diperbaiki sehingga mulai Senin (19/6/2017), bisa digunakan.
“Penurunan terjadi di sebagian kecil jalan akses dan bukan di jalan utama di Pemulutan. Kondisi tersebut dapat langsung ditangani karena segera diperbaiki,” kata Akhmad Zulfikri.
Oleh karena itu dengan intruksi Pak Presiden Joko Widodo Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) dapat dilalui pemudik meskipun tidak semua.kami berharap parah pemudik dapat menggunakan jalan tol dengan baik dan berhati-hati dalam mengendarai kendaraannya,”Ungkap Akhmad (BA)