BANDARLAMPUNG,Lensalampung.com – Muklis Basri mengucapkan selamat kepada Parosil Mabsus-Mad Hasnurin yang akan dilantik Gubernur Lampung M.Ridho Ficardo besok pagi, Senin (11/12/2017) pukul 10.00 di Balai Keratun Kompleks Kantor Gubernur Lampung sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat,
Muklis menitip pesan kedua pemimpin baru bisa melakukan program-program yang sudah berjalan dan dilanjutkan kembali bagaimana nantinya Kabupaten Lampung Barat lebih baik lagi, yang mana kurang baik bisa dievaluasi kembali.
selanjutnya meminta keduanya kompak untuk dapat bekerja sebaik mungkin dan melanjutkan program-program Lampung Barat.
“bagi pemimpin baru dapat mengayomi masyarakat memberikan yang terbaik untuk masyarakat Lambar. kata Muklis saat ditemui, Minggu (11/12/2017).
Lanjut Muklis, dimasa selesainya jabatan saya sebagai Bupati Lampung Barat, alhamdulilah kemarin, Sabtu (9/12/2017) Kabupaten Lampung Barat secara resmi telah memiliki Stadion baru yang bernama Bumi Sekala Bekhak kebanggaan masyarakat Lambar, hari itu juga langsung saya resmikan, ini merupakan kado terindah perpisahan saya kepada masyarakat Lampung Barat. kata muklis dengan sedih.
Untuk itu bagi pemimpin baru saya harapkan dapat melanjutkan pembangunan-pembangunan di Kabupaten Lampung Barat, salah satunya pembangunan kolam renang dan lain-lainnya dalam memyambut Pekan Olahraga Provinsi (Poprov) Tahun 2021 mendatang dimana Kabupaten Lampung Barat menjadi tuan rumah. ucap dia
Nah apa yang Bapak lakukan setelah tidak lagi menjadi Bupati, apakah akan mencalonkan diri menjadi Wakil Gubernur ? Muklis mengatakan bahwa untuk saat ini saya akan fokus di Partai dulu, kan saya masih orang partai jadi kedepan bagaimana partai saya kedepan lebih sulit lagi. kata Muklis
Terkait Wagub saya belum kepikiran soal itu semua sudah kita serahkan sepenuhnya kepada Ketua Umum Ibu Megawati. apapun keputusan Ketum kita ikut saja. tuturnya. (BA)