Lampung Utara, Lensalampung.com – Melihat situasi cuaca yang saat ini sering tidak menentu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Utara (Lampura) memberikan edukasi penyelamatan diri saat bencana.Edukasi ini sendiri diberikan kepada para siswa Sekolah Menengah Pertama(SMP).Jumat (08/04/2022)
“Cuaca saat ini tak menentu. Sewaktu-waktu bisa ektrim seperti angin kencang kemarin. Untuk itu kita adakan sosialisasi Gladi Kesiap Siagaan kesiapan dini dan penanggulangan bencana. Tujuannya agar Masyarakat terutama Pelajar bisa tanggap akan bencana.
Pengetahuan ini bisa diterapkan mereka di rumah agar keluarganya bisa menyelamatkan diri saat terjadi Bencana,”tutur Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampura Nozi Efialis didampingi Kabid Rehabilitas dan Rekontruksi Kasim, dikantornya.
Kasim menambahkan, sejauh ini sudah empat sekolah yang mendapat edukasi tata cara penyelamatan diri saat bencana.
Bahkan saat praktek dilakukan antusias dan respon baik anak-anak maupun pihak sekolah sangat Positif.
Seperti tata cara penyelamatan diri saat terjadi Musibah Gempa Bumi dan angin puting beliung, anak-anak dan Masyarakat diminta untuk tidak panik.
Jika situasi memungkinkan segera ke luar rumah dan pergi ke lapangan.
Atau bisa juga mencari alternatif penyelamatan terdekat yakni ketika berada di sekolah silakan berlindung di bawah meja atau pergi ke pojok dinding.
Begitu juga saat berada di rumah bisa berlindung di bawah tempat tidur atau meja.”Saat ada bencana angin kencang dan Gempa Masyarakat jangan berdiri atau berlindung di dekat kaca. Kaca ini sangat berbahaya, karena saat pecah itu puing-puingnya bisa melukai tubuh,”jelas Kasim didampingi Kasubid Rekontruksi Sobri.
Dirinya juga menghimbau kepada seluruh Masyarakat untuk lebih waspada karena saat ini cuaca sering tidak menentu.
Apalagi sudah beberapa hari ini sering kali terjadi angin kencang disertai hujan lebat dan petir.
Untuk kepada Masyarakat ketika cuaca sudah mulai gelap untuk segera mencabut aliran listrik.
Tidak berdiri atau duduk di dekat kaca, usahakan cari posisi tempat yang sangat aman.”Kita tidak tau kapan bencana akan datang, meski begitu kita harus tetap hati-hati dan waspada,”pungkasnya.(Bbn/Ccp)