Foto: Lokasi bundaran Tugu Payan Mas yang telah saat ini ramai dengan masyarakat Lampung Utara.
Lampung Utara, lensalampung.com – Diarea bundaran tugu Payan Mas diketahui saat ini telah menjadi salah satu pusat perkumpulan sebagian masyarakat Lampung Utara, baik itu muda-mudi maupun yang sudah berkeluarga, keramaian akan terlihat dari sore hari menjelang malam.
Tampak di beberapa sudut area, telah di sediakan Pemerintah Kabupaten Lampung Utara, tempat duduk yang digunakan untuk santai bersama teman, keluarga mengisi waktu luang melihat malam hari. Bahkan banyak juga para pedagang dadakan yang setiap malam mencari rizki di lokasi tersebut.
Dikatakan Aang (35) salah satu pengunjung, dirinya bersama keluarga merasa senang berada di area tugu Payan Mas. Karena saat ini ramai dengan masyarakat dan banyaknya kendaraan lalu lalang sehingga tidak bosan dan bisa menghilangkan penat sehabis bekerja.
“Paling ga, kita (masyarakat) sekarang sudah ada tempat bersantai, menghibur diri bersama keluarga. Walau cuma sekedar foto-foto kita sudah senang dan sedikit menghilangkan cape (lelah habis kerja).” Ujar Sang, saat dikonfirmasi, diarea Bundaran tugu Payan Mas.
Ditambahkannya, dilokasi tersebut juga sudah banyak para penjual makanan dan minuman siap saji, sehingga sambil senda gurau dengan anak sekaligus mencicipi makanan minuman yang ada.
Masih di lokasi yang sama, salah satu penjual siomay mengatakan, bahwa suasana lebih ramai akan terlihat di akhir pekan dibandingkan hari biasa. “Kalau di malam malam biasa, ramai. Tapi rame lagi kalau malam minggu dan senin,” ujar salah satu penjual somay di lokasi Payan Mas.
Tampak dilokasi, beberapa penjual makan dan minuman ringan seperti, siomay, bakso bakar, roti bakar, nasi goreng, es teh, kopi panas dan lain sebagainya. (Be2n)