TULANG BAWANG, Lensalampung.com – Drs. H. Tamanuri, MM, anggota DPR – MPR RI berkunjung ke kecamatan Bekri kabupaten Lampung Tengah pada hari Kamis 17/01/2019 dan Kecamatan Meraksa Aji Kabupaten Tulangbawang, Jumat (18/01/2019).
Kedatangan tokoh Lampung itu, dalam rangka Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan sekaligus Rapat Dengar Pendapat (RDP) anggota MPR RI dengan masyarakat sekaligus konstituen.
Sebelum melakukan kegiatan sosialisasi & RDP Drs. H. Tamanuri, MM bersama beberapa kader partai NasDem DPC dan DPD kabupaten Lampung Tengah dan Tulangbawang menyempatkan diri bersilaturahmi untuk sharing proses pelaksanaan kampanye para calon legislatif dari partai NasDem sembari menyapa masyarakat setempat.
Saat di wawancarai disela sela kegiatan sosialisasi H. Tamanuri selaku kader senior Nasdem Lampung berpesan untuk membangun Lampung Tengah dan Tulangbawang secara khusus dan Lampung pada umumnya, bersama-sama.
“mari kita bangun Lampung Tengah bersama banyak potensi yg bisa di gali & di kembangkan untuk kesejahteraan masyarakat” ujarnya sambil menyapa masyarakat desa Goras kecamatan Bekri.
Sementara itu, Ketua pelaksana RDP di desa Rajawali kecamatan Meraksa Aji kabupaten Tulangbawang Darsani, S.Pd menyampaikan, kedatangan Drs. Hi. Tamanuri di Kampung Paduan Rajawali, guna menyerap berbagai aspirasi masyarakat.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak Tamanuri, guna mendengarkan hal-hal yang berkaitan dengan hasil pembangunan dan hal lainnya terutama keluhan para petani dan pekebun mengenai kelangkaan pupuk serta rendahnya harga hasil komoditi perkebunan,”ujarnya.
Dihadapan ratusan warga, Tamanuri menyatakan kekagumannya atas perkembangan dan kemajuan Tulangbawang. “Luar biasa potensi ekonomi pertanian dan perkebunanan di kabupaten Tulangbawang ini. Juga masyarakatnya. Banyak hal yang bisa kita bangun” tambah mantan Pembantu Bupati Lampung Utara yang merintis berdirinya DOB Tulangbawang.
Selanjutnya setelah menyapa masyarakat melalui RDP, Drs. H. Tamanuri, MM melanjutkan kegiatan mengunjungi konstituen di beberapa desa di kabupaten lainnya. (drs)