Dukung Program Gubernur Lampung, Bupati Mesuji Serahkan Bantuan Bibit Ikan Jelabat kepada 5 Kelompok

Lensa News114 views

Mesuji, Lensalampung.com – Bupati Mesuji Saply salurkan 10.000 ikan jenis Jelabat di Pusat Balai Benih Ikan (BBI) di Desa Brabasan, Kecamatan Tanjung Raya Rabu, 13 April 2022.

Penyerahan benih ikan langsung diserahkan Bupati Mesuji Saply kepada 5 Kelompok yang terdiri dari Kecamatan Mesujji, Mesuji Timur,dan Rawajitu Utara. Satu kelompok terdiri dari 10 orang dan setiap orang memiliki satu kolam.

Bupati Mesuji Saply mengatakan, bahwa Kabupaten Mesuji menargetkan sebagai Central Ikan Air Tawar dan program ini di dukung oleh Gubernur Lampung Arinal Junaidi.

“Kepada lima kelompok yang diberikan bibit ikan jenis jelabat sebanyak 2000 ekor/kelompok ini diharapkan agar memelihara ikan secara baik sehingga ikan bisa bertumbuh dengan sehat, ” ujar Saply TH.

Bupati menyebut dia sudah mencoba memelihara ikan jelabat dikolam miliknya. dan satu ekor pun tidak ada yang mati. Hal itu membuktikan bahwa ikan jelabat ini bisa hidup dengan baik di Kabupaten Mesuji ini jika dipelihara dengan baik pula.

“Ketika ada permasalahan di lapangan, segera laporkan ke Dinas Perikanan Mesuji agar permasalahan di lapangan bisa segera teratasi supaya tidak terjadi hal yang fatal sampai ikan banyak yang mati, ” Pungkasnya. (Adv)