Geliat Pembangunan Tiyuh Mekar Sari Jaya Tubaba Dipimpin Oleh Made Saryaman

TUBABA, lensalampung.com- Penggunaan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa‎ (ADD) di Tiyuh Mekar Sari Jaya, Kecamatan Lambu Kibang, Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) tahun 2017, mulai dirasakan azas manfaatnya oleh masyarakat setempat.

Hal tersebut diungkapkan oleh seorang warga bernama Demong Suratman (47) warga RK 1 RT 3, dirinya sangat mengapresiasi atas pembangunan ‎semasa kepemimpinan Kepala Tiyuh Made Saryaman yang dilantik sejak Desember 2015 lalu yang hingga saat ini terus mewujudkan pembangunannya.

“Kami masyarakat sangat bersyukur atas beragam program pembangunan yang ada di Tiyuh kami, baik peningkatan insprastruktur atau pembangunan lainnya, pastinya dengan adanya pembangunan jalan baru akses untuk interaksi warga antar dusun sangat mudah.” ujar Demong kepada wartawan.

Menurut, beragam karakter masyarakat memang menjadi tantangan dalam kehidupan masyarakat di Tiyuh Mekar Sari Jaya, pro-kontra masyarakat setempat dalam mewujudkan pembangunan seakan-akan menjadi kerikil kecil, akantetapi masyarakat Tiyuh, cukup memahami dan merasa puas atas pembangunan yang telah ada serta tetap mempercayai atas kepemimpinan dan Pembangunan yang ada di Tiyuh Mekar Sari Jaya.

Sementara Kepalo Tiyuh Mekar Sari Jaya, Made Saryaman, yang juga didampingi oleh sejumlah aparaturnya yaitu Sekretaris, Bendahara dan Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) menjelaskan bahwa pada ‎Tahun 2017 Tiyuh yang dipimpinnya,mendapatkan DD sebesar Rp 776.000.000,semtara ADD sebesar Rp 468.000.000,dan dari pagu anggaran tersebut, di implementasikan sebesar 70 persen pada pembangunan fisiknya.

“Kalau untuk ADD nya sebesar Rp 468.000.000, dan yang telah di cairkan oleh pemerintah Tiyuh pada tahap pertama yaitu Rp 53.010.000, dan tahap kedua. Rp 26.000.000, ‎sementar total sisa ADD di Kas Pemkab Tulang Bawang Barat yang saat ini belum di kucurkan yaitu sebesar Rp 389.000.000.” Ujar Made, saat ditemui kediamannya pada beberapa waktu lalu.

Ditegaskana sisa anggaran ADD tersebut dapat di cairkan seluruh nya oleh Pemkab Tubaba, pemerintah Tiyuh Mekar Sari Jaya akan mengimplementasikan dana tersebut untuk melakukan renovasi pada Puskes Desa (Pusdes) di RK 3, dan juga melakukan pembangunan Draenase sepanjang 130 meter di RK 2.

“Dari Pagu anggaran DD dan ADD yang kami miliki , selain di alokasikan untuk pembangunan pisik, juga di gunakan ‎untuk Pembinaan PKK, Karang tarunan, perlengkapan sarana dan prasaranan Puskes Desa, pelatihan aparatur Tiyuh, dan pernyertaan Modal BUMT yang ada di Tiyuh yang berbentuk POM Mini, Sapi, Kambing dan usaha simpan pinjam.” Terang Made.

Sementara fisik yang telah dibangun diterangkan oleh pihaknya antaralain pembuatan jalan baru di RK 3 dan RK 4 sepanjang ‎8000 meter, dan lebar 6 meter, pembersihan tepi sisi badan jalan (Clearing) ‎sepanjang 1000 meter, yang terletak di RK 2 dan 3, pembangunan Gorong-gorong sebanyak 4 unit, Sumur Bor dan kelengkapan lainnya.

Sedangkan Menurut keterangan hasil pemeriksaan Auditor Inspektur Pembantu I (Irban 1) pada Inspektorat Kabupaten Tubaba Erawan mengatakan, secara keseluruhan hasil pemeriksaan Tiyuh se Kecamatan Lambu Kibang, dinyatakan sesuai dalam Rencana Anggaran Pendapatan Dan Belanja Tiyuh (RAPBT) masing-masing, dan Tiyuh Mekar Sari Jaya salah satu Tiyuh yang baik dalam pengelolaan dana desa.

“untuk Lambu Kibang dalam penggunaan DD dan ADD nya sangat baik, Tiyuh Mekar Sari Jaya‎ sudah kita kroscek bersama pihak Kecamatan melakukan pemeriksaan secara keseluruhan, dan sangat baik, untuk Volume fisik secara Umum telah sesuai dengan RAPBT dan tidak ada kendala.”‎ Jelas Erawan. (DD).