Warga Sungkai Barat Antusias Ikuti Musrenbang, Usulan Akan Dibawa Ketingkat Kabupaten

Foto, Agenda musrenbang Kecamatan Sungkai Barat, yang dihadiri Bappeda Lampung utara.

Lampung Utara-Kecamatan Sungkai Barat mengadakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) dengan tema ‘penguatan Infrasruktur Dan Keamanan Daerah Serta Penurunan Kemiskinan Untuk Lampung Utara Sejahtera’, Kamis (21/02/2019) Pagi.

Hi. Agung Ilmu Mangkunegara yang diwakilkan oleh Drs.Budi Trisno Tamin selaku Sekretaris Bappeda, menjelaskan sebagaimana di ketahui bahwa salah satu anspirasi Masyarakat ketingkat bawah, banyak masyarakat dengan perolehan menengah kebawah baik masalah ekonomi sosial budaya.

“Hal-hal ini yang menjadi masukan buat, Kita tentunya untuk rencana kerja Tahun 2020 mendatang, Kami sangat apresiasi sekali masukan yang disampaikan Masyarakat Kecamatan Sungkai Barat.” jelas Budi.

Hasil usulan ini akan dibawa ketingkat Kabupaten yang akan di bahas kepada bersama organisasi perangkat daerah (OPD) atau satuan kerja terkait.

“Nanti usulan ini akan dibahas bersama bapak bupati kita, H.Agung Ilmu Mangkunegara, yang kemudian akan di implementasi am agar dapat direalisasikan.” Ungkap DRS Budi Trisno Tamin selaku seketaris Bappeda.(Rafy).