BANDARLAMPUNG, Lensalampung.com – Dalam mendukung Program Pemerintahan di Provinsi Lampung, Gubernur Lampung M.Ridho Ficardo melalui Kepala Biro Kesejahteraan Sosial memberikan bantuan Al-Qur’an, Surat Yasin dan panduan Kutbah Jumat.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Wahyu mewakili Kepala Biro Kesejahteraan Sosial kepada Komunitas Sodaqoh METAL (Menujuh taqwa allah) yang diwakili Yus Anwar di lingkungan Pemerintahan Provinsi Lampung, Jumat (6/10/2017).
Gubernur Lampung memberikan bantuan 100 Al-Quran, 350 Buku Yasin dan 100 Buku panduan Kutbah Jumat, menurut Wahyu bantuan tersebut akan disebarkan keseluruh Masjid dan TPA yang ada di Seluruh Kabupaten/Kota yang membutuhkan, sebab Gubernur sangat prihatin dengan kondisi Al-Quran dan Surat Yasin di Masjid dan TPA yang sudah buruk dan tidak layak untuk digunakan lagi.
“Semoga bantuan tersebut dapat bermanfaat dalam upaya untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.” Katanya
Sebelumnya Pemerintah Provinsi Lampung terus berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang keagamaan yaitu dengan diberikannya bantuan kepada guru ngaji (TPA), Masjid , penyuluh agama, dan penghafal Al’qur’an.
Sementara Yus Anwar mengatakan sangat bersyukur dan berterimakasih sebesar-besarnya kepada Bapak Gunernur Lampung yang sudah memberikan bantuan Al-Quran, buku yasin dan buku panduan Kutbah Jumat kepada Masjid dan TPA yang tersebar di daerah yang masih minim Al-quran.
“setidaknya mereka bisa membaca alquran dan belajar mengaji dan terfasilitasi dengan adanya alquran. Ujarnya
Menurut Yus Anwar, Sodaqoh menuju taqwa Allah (Sodaqoh Metal) komunitas yang di bentuk oleh para relawan metal di bentuk karena merasa masih banyak Masjid ,Pondok Pesantren, Musholla dan Majelis Taklim baik yang ada di kota maupun di pelosok desa di Lampung mereka Membutuhkan dan ‘KEKURANGAN AL QUR’AN ‘.
Yus Anwar salah satu pengurus Sodaqoh menuju taqwa Allah (METAL) mengatakan dengan adanya Program Bantuan yang diberikan Pemprov Lampung, ini setidaknya telah memudahkan mereka umat islam dalam belajar Al Qur’an, dan tentunya dengan Bersodaqoh Al Qur’an kita akan tercatat sebagai hamba yang ikut Jihad membantu agama Allah SWT .
Inshaallah apa yang kita wakafkan akan kekal disisinya dan terus mengalirkan pahala hingga di Akhirat.
Karena Dengan bersodaqoh maka barang yang disodaqohkan akan tetap utuh,di samping utuh, barang tersebut juga dimanfaatkan orang banyak. Dengan begitu, setiap orang yang menggunakan(membaca) Al Qur’an sodaqoh tersebut maka akan menghasilkan pahala kepada orang yang bersodaqoh.
Rasulullah SAW bersabda, ‘Salah satu amal kebaikan yang pahalanya terus terbawa kepada si mayyit sampai ke alam kuburnya adalah sedekah dan mewariskan (mewakafkan) mushaf Al Qur’an ( HR. Bukhari)
Berkenaan dengan Hadist di atas dengan ini kami membuka peluang Amal Jariah yang kekal hingga ke akhirat, Yaitu Sodaqoh menuju taqwa Allah (METAL)
Program Sodaqoh menuju taqwa Allah (METAL)ini tidak terbatas jumlahnya, kita boleh bersodaqoh sesuai kemampuan kita masing masing, Namun semakin banyak Al Qur’an yang di Wakafkan, maka akan semakin banyak orang menggunakan Al Qur’an tersebut, sehingga akan semakin banyak pahala yang akan di raih oleh orang yang berwakaf.
Dan Komunitas METAL ini tidak terbatas waktu dan tidak berakhir berlaku untuk selamanya.
Bagi yang ingin Sodaqoh AL QUR’AN dapat menyalurkan sodaqohnya melalui pararelawan. (BA)
Konfirmasi sodaqoh
Anwar
M Soleh
Heri Yanto
Tlp/WA 0821-841.44441/0812-782-61500
0852-6900-9305