Kotaku Turun Di Kelurahan Tanjung Senang, Lampura, Tamanuri: Ini Program Pusat

Lensa News120 views

Lampung Utara, Lensalampung.com – Anggota komisi V, DPR RI Tamanuri, Komisi IV DPRD Provinsi Lampung Mardiana, Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Utara, Budi Utomo, Sambangi Kelurahan Tanjung Senang yang merupakan salah satu wilayah penerima program kota tanpa kumuh (Kotaku) Kamis (23/7/2020).

Pelaksana tugas bupati Lampung Utara Budi Utomo mengatakan kota tanpa kumuh di kabupaten Lampung Utara dimulai dari kelurahan Tanjung Senang, Kotabumi Selatan. Selaku pimpinan daerah dirinya mengucapkan terimakasih kepada DPRD. Dimana lenanganan pemukiman kumuh menjadi tantangan sendiri mewujudkan masyarakat yang berkeadilan sosial, untuk mengentaskan pemukiman kumuh menjadi nol.

“Memanusiakan manusia, untuk tinggal ditempat laik. Dengan program ini, bersama dengan masyarakat mampu merencanakan pembangunan infrastruktur berbasis masyarakat. Perlu dilakukan penataan, dapat meningkatkan kualitas, sehingga kesejahteraan meningkat,” katanya.

Sementara Tamanuri anggota DPR RI mengatakan peletakan batu pertama pada program Kotaku. Dengan adanya protokol kesehatan, dirinya meminta masyarakat tetap mencegah pandemi covid-19.

“Saya berharap Lampura jadi perhatian jangan sampai lalai, pakai masker,” jelasnya.

Salah satunya meminimalisir pandemi covid 19, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Dirinya masuk periode ke 2 sebagai anggota DPR RI. Awalnya sebagai anggota DPR di komisi 2 di DPR RI. Sedangkan di periode ke II ini, dirinya duduk sebagai anggota komisi V DPR RI.

Dirinya mengatakan program ini dari pemerintah pusat. Program PISEW juga didapat kabupaten Lampung Utara, yang merupakan program padat karya. Selain itu ada juga program bedah rumah. “Program ini paling efektif menanggulangi kemiskinan,” ujarnya. (Ccp/Bbn).