TUBABA, Lensalampung.Com – Masyarakat Tiyuh Pagar Dewa Suka Mulya,Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Tubaba, Meminta Kepada Pemerintah Provinsi Lampung Melalui Dinas PUPR Agar Bisa Memperbaiki Ruas Jalan Simpang Randu-Unit 6 Yang Ada Di Tiyuh (Desa) Pagar Dewa Suka Mulya Yang Rusak Parah Dan Sering terjadi lakalantas hingga memakan korban jiwa.
Selain masyarakat,Hal tersebut juga di samapaikan oleh,Warwari Kepala Tiyuh Pagar Dewa Suka Mulya,Bahwa dirinya sangat meminta kepada Pemerintah Provinsi maupun Kabupaten agar selalu memperhatikan setiap pembangunan terutama terhadap jalan yang ada di Tiyuh-Tiyuh terutama di Tiyuh yang dia Pimpin saat ini.(20/4/2020).
“Dijalan ini sudah sering terjadi kecelakaan jatuh dari motor akibat dari jalan yang terlalu rusak parah ini.Saya mewakili masyarakat Tiyuh Pagar dewa Suka Mulya meminta agar pemerintah Provinsi untuk memperbaiki jalan tersebut,tidak hanya jalan saja yang perlu di perbaiki tapi draenasenya juga perlu diperbaiki,sebab mengingat ketika hujan turun jalan tersebut banjir akibat luapan air hujan.”Ungkap Warwari Kepala Tiyuh Pagar dewa Suka Mulya.
Warwari juga sangat berharap agar jalan tersebut bisa segera diperbaiki sebelum memakan korban lainnya,apalagi jalan tersebut merupakan salah satu lintasan penghubung jalan lintas timur menuju Gerbang Tol Lambu kibang.maka kami dengan masyarakat pernah mengajukan permohon kepada pihak tol melalui penjaga pintu gerbang untuk bantu-bantu menambal lobang yang ada di jalan tersebut tapi sampai hari ini tidak ada respon sama sekali.”Kata Warwari.
Ditempat yang sama beberapa Masyarakat juga menjelaskan bahwa, ” Karena kami merasa perihatin dengan keadaan jalan seperti ini Ahirnya kepala tiyuh kami mengajak kami untuk melakukan gotong royong memperbaiki jalan tersebut dengan menggunakan alat seadanya.”Ungkap Beberapa Warga.
(DD).