Bandar Lampung, Lensalapung.com – Lomba baca puisi bahasa Lampung bagi pelajar yang semula direncanakan pada Jumat-Sabtu (2-3/12) diundur Selasa-Rabu (13-14/12). Ini dilakukan karena jadwal awal berbentur dengan pelaksanaan ujian semester siswa.
Ketua Panitia Lomba Fitri Yani mengatakan, lomba tetap dilaksanakan di perpustakaan Universitas Lampung (Unila) Jalan Soemantri Brojonegoro, Bandarlampung.
”Biar tidak mengganggu KBM (kegiatan belajar mengajar) dan banyak pelajar yang punya kesempatan ikut lomba dan mengapresiasi bahasa Lampung,” ujar Fitri dalam rilisnya, Rabu (30/11).
Lomba yang diselenggarakan Komite Sastra Dewan Kesenian Lampung (DKL) ini, kata Fitri menjadi media bagi pelajar di Lampung untuk berkreasi dan berkompetisi secara baik. Kegiatan ini mengangkat tema Hanggum Bubahasa Lampung.
Fitri berharap lomba bisa menjadi sarana untuk mengembangkan dan melestarikan bahasa Lampung dan juga sebagai ajang silaturahmi masyarakat dan seniman. (BA)