Lampung Selatan,Lensalampung.com – Pelajar asal Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), berhasil merebut juara 1 dan 2 pada perlombaan roket air tingkat SMA/SMK/MA Se- Sumatera bagian selatan (Sumbagsel).
Para pelajar yang sekolah di SMAN 1 Sidomulyo ini mengikuti Perlombaan Roket Air yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Lampung (Unila) mulai dari tanggal 26-29 Juli 2024, bertempat di kampus Unila.
Siswa Kelas XII IPS 2 SMAN 1 Sidomulyo, Raditya Januarsyah sekaligus ketua tim A dan berhasil menyabet juara 1 menceritakan, hanya perlu waktu singkat untuk mempersiapkan keikutsertaan dalam perlombaan.
“Persiapan untuk mengikuti perlombaan kurang lebih 1 bulan,” ujar Radit, Selasa (30/7/2024).
Radit melanjutkan, perlu perhitungan yang matang supaya roket dengan pendorong tenaga air agar bisa meluncur ke target sasaran.
“Cukup rumit karena target berada sejauh 70 meter dari lokasi peluncuran,” sambungnya.
Radit menambahkan, timnya hanya mengandalkan garis busur dalam merancang roket air agar mendapatkan algoritma dan meluncur ke sasaran.
Alhasil, tim A beranggotakan Raditya Januarsyah, Muhammad Arsi Apriyansah
dan Sifa Videla Nopiana meraih juara 1. Membanggakannya, tim B terdiri dari Galih Ariesta, Alif Fajar Saputro, serta Zahra Aukia Difakarinda juga mendapat juara 2.
“Kami sama-sama berasal dari SMA 1 Sidomulyo, dengan pendamping tim ibu Hesti Wening,” kata Radit.
Kepala Sekolah SMAN 1 Sidomulyo H Idhamsyah mengapresiasi, torehan tim A dan tim B yang berhasil meraih juara 1 dan 2 lomba roket air di Unila.
“Tentunya kemenangan tersebut menjadi kebanggaan bagi seluruh siswa dan tenaga pendidik di SMA Negeri 1 Sidomulyo,” ujarnya.
Idhamsyah menyatakan, pihak sekolah selalu memberikan dukungan mulai dari persiapan hingga mengikuti perlombaan roket air.
“Kami berharap, para siswa yang memenangi perlombaan untuk tidak cepat berpuas diri dan selalu menambah keterampilan serta wawasan kedepan,” pungkasnya.