Polres Lampura Canangkan Program Desa Bersinar Bersih Narkoba

Lensa News122 views

Lampung Utara, Lensalampung.com – Narkoba tak hanya merusak orang dewasa namun barang terlarang itu juga menjadi salah satu perusak generasi anak bangsa. Sebagai bentuk perang melawan narkoba Polres Lampung Utara mencanangkan Desa Bersinar ( Bersih Narkoba ) di Desa Sumber Arum Kecamatan Kotabumi Kabupaten setempat, Senin (30/8/2021).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kabag Bin Ops Dit Narkoba Polda Lampung AKBP Sastra Budi, S.E., S.H., Kabag Ops Polres Lampung Utara Kompol Hadi Sutomo, Asisten I Kabupaten Lampung Utara Mankodri, Kasat Narkoba AKP Aris Satrio Sujatmiko, S.I.K., M.H., Ka Kesbangpol Fadli Ahmad, Camat Kotabumi Kota Iwan Sagita Riza, SP, MH, Kapolsek Kotabumi Kota Ipda Andres Santo S.H dan Kepala Desa Sumber Arum Buntoro.

Dir Narkoba Polda Lampung yang diwakili oleh Kabag Bin Ops Dit Narkoba Polda Lampung AKBP Sastra Budi, SE, SH mengatakan, saat ini pemberantasan narkoba harus melibatkan seluruh unsur dan stake holder baik itu di tingkat atas hingga tingkat bawah atau desa.
Tanpa adanya kerjasama TNI Polri, Pemerintahan dan masyarakat tersebut, maka pemberantasan narkoba tidak akan bisa berjalan secara maksimal.

“Tentu Kepolisian tidak bisa berjalan sendiri perlu menggandeng stakeholder. Sehingga tujuan pencanangan Desa Bersinar ini adalah agar setiap Desa memiliki daya cegah, daya tangkal dan berani menindak narkoba,” ujarnya.

Ditempat terpisah Kasat Narkoba AKP Aris Satrio Sujatmiko, S.I.K., M.H., mewakili Kapolres Lampung Utara AKBP Kurniawan Ismail, S.H., S.I.K., M.I.K. menyampaikan pembentukan Desa Bersinar (Bersih Narkoba) ini adalah tindak lanjut instruksi dari Kapolri yang dilaksanakan di seluruh Indonesia termasuk di wilayah Kabupaten Lampung Utara. Desa Bersinar di Desa Sumber Arum ini adalah pilot project kolaboratif dengan stake holder yang berupa gerakan atau aksi nyata untuk menciptakan wilayah bersih dari narkoba.

“Pembentukan Desa Bersinar (Bersih Narkoba) diharapkan bisa menjadi contoh di semua desa sehingga bisa menekan penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Lampung Utara,” kata Aris.

Laporan : Cecep/Beben