Mesuji, Lensalampung.com – Infrastruktur bangunan di Desa Simpang Pematang, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, terus ditingkatkan.
Selain dari Program Dana Desa (DD), Tahun 2021 ini, peningkatan infrastruktur di desa simpang pematang juga di “sokong” dari program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku).
Demikian diungkap Kepala Desa Simpang Pematang Abu Sali kepada media ini, Kamis (19/8).
Ia mengaku bersyukur mendapat Program Kotaku dari Pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR.
Sebab kata dia, program Kotaku hadir ditengah keterbatasan anggaran dana desa yang banyak dialihkan lantaran penanganan pandemi Covid-19.
“Tahun ini dana desa kita habis untuk penanganan covid dan bantuan BLT. Dan Alhamdulillah, berkat bantuan program kotaku, jadi peningkatan infrastruktur bangunan terus kita tingkatkan,” ungkapnya.
Dia menyebutkan, Program Kotaku di Simpang Pematang diperuntukan untuk pembangunan Drainase dan jalan rabat beton dengan pagu global sebesar Rp 1 milyar.
“Pembangunan drainase sepanjang 400 meter hampir selesai. Sedangkan jalan rabat beton 600 meter dalam proses hampar batu sabes untuk pemerataan pondasi jalan yang berlotus di RK 07 dan Rk 04,” jelasnya.
Ditambahkannya bahwa masuknya program Kotaku ke desa simpang pematang berkat perjuangan Hi.Tamanuri anggota DPR RI Praksi Nasdem Dapil II Lampung melalui jalur aspirasi dewan.
“Bantuan ini adalah usulan kita kepada Pak Tamanuri saat beliau gelar reses di desa kami. Untuk itu, mewakili masyarakat Simpang pematang saya mengucapkan ribuan terima kasih ke beliau,” imbuhnya.
Laporan : Ishar Karni Ilyas Mukram