Puskesmas Sidomulyo Bentuk dan Bina RT Siaga Sehat

Lensa News177 views

Mesuji, Lensalampung.com – Puskesmas Sidomulyo melaksanakan pembentukan dan pembinaan kepada 24 Rumah Tangga (RT) siaga sehat asal Desa Wiralaga mulya, Kecamatan Mesuji, Kabupaten Mesuji.

Kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Wiralaga Mulya, Sabtu (27/2) itu, dibuka Kepala Desa Wiralaga Mulya Pengeran Nopi Wiliansyah.

Hadir Kepala Dinas Kesehatan Mesuji Yanuar, Kepala Puskesmas Sidomulyo Siti Fadila, Babinkamtibmas Bripka Nadri, serta serta 24 RT siaga sehat asal desa wiralaga mulya.

Dalam sambutannya Kades menyebut,Pemerintahah desa siap mendukung program kegiatan dinas kesehatan mesuji melalui puskesmas sidomulyo demi terciptanya masyarakat desa yang sehat.

“Mudah mudahan, kegiatan ini bukan hanya sebatas serimonial belaka, namun kegiatan yang digelar hari ini mampu menciptakan kesadaran masyarakat akan pentingnya menerapkan pola hidup bersih dan sehat,” harapnya.

Kepala Puskesmas Sidomlyo, Siti Fadilla menjelaskan PHBS di Rumah Tangga adalah upaya untuk memberdayakan anggota rumah tangga agar tahu, mau dan mampu mempraktikkan perilaku hidup bersih dan sehat(PHBS) serta berperan aktif dalam gerakan kesehatan di masyarakat.

PHBS di Rumah Tangga dilakukan untuk mencapai Rumah Tangga ber PHBS yang melakukan 10 PHBS yaitu  Persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan, Memberi ASI ekslusif, Menimbang balita setiap bulan, Menggunakan air bersih, Mencuci tangan dengan air bersih dan sabun, Menggunakan jamban sehat, Memberantas jentik dd rumah sekali seminggu, Makan buah dan sayur setiap hari, Melakukan aktivitas fisik setiap hari dan terakhir Tidak merokok di dalam rumah

“Harapannya dari 24 Rumah tangga yang kita bentuk hari ini, nantinya mampu menjadi pelopor PHBS ditengah masyarakat khususnya di desa wiralaga mulya,” imbuhnya. (Ishar)