Sampah Menumpuk Di Jalan KS Tubun Lampura, DLH Terkesan Acuh

Lensa News189 views

Lampung Utara.,Lensalampung.com – Jalan KS Tubun, Kelurahan Kota Alam, Kecamatan Kotabumi Selatan, Lampung Utara, menjadi tak elok di pandang. Pasalnya, di sepanjang tepi jalan tersebut, terdapat tumpukan sampah yang menggunung sehingga hal itu sangat mengganggu pengguna jalan, Kamis (27/10/2022).

Ahmad salah satu pengguna jalan sangat menyayangkan adanya tumpukan sampah tersbut, menurutnya bau dari sampah ini sangat mengganggu.

“Baunya mas apalagi kalau habis ujan, sampah ini sampai ke jalan” tutur Ahmad.

Masih kata Ahmad, untuk jenis sampah didominasi dari sampah rumah tangga, dan menurutnya sampah tersebut terlihat tak terurus karna tidak ada Tempat Pembuangan Sampah (TPS).

“Saya gak tau mas, kapan sampah ini di angkut sama Dinas terkait, tapi setau saya karna saya sering lewat sini sampahnya ini-ini aja malah tambah banyak” ujar Ahmad seraya pergi meninggalkan lokasi.

Sampai berita ini di terbitkan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Tomi Suciadi, ketika di konfirmasi terkait tumpukan sampah di jalan KS Tubun lewat pesan WhatsAppnya sama sekali tak merespon.Bahkan, beberapa Media ini, sempat mendatangi Kantor tempat ia menjabat, namun salah satu stafnya mengatakan bahwa atasan nya sedang melakukan Dinas Luar (DL).

Perlu di ketahui, Lampung Utara sempat menyabet penghargan Adipura dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI pada sekitar tahun 2017 lalu. sebagai Kabupaten terbersih di Provinsi Lampung.

Seakan Acuh dengan kebersihan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lampung Utara, Malah terkesan tutup mata dengan sampah-sampah yang berserakan di setiap tepi jalan, terbukti dari beberapa survei masyarakat yang menyayangkan, mengenai lambatnya penanganan sampah, sehingga sering sekali terjadi penumpukan sampah di Lampung Utara.

Salah satu faktor utama masyarakat membuang sampah sembarangan, atau tidak pada tempatnya, lantaran minimnya Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPS), yang ada di Lampung Utara Khususnya.

Di tempat berbeda. Tepatnya di jalan Bukit Pesagi Kelurahan Kota Alam, Kecamatan Kotabumi Selatan, Lampung Utara, sangat jelas terlihat tumpukan sampah di tepi jalan itu, bahkan sampah tersebut juga beserakan hingga ke sungai sekitar.

Sutati, pengguna jalan yang saat itu melintasi jalan Bukit Pesagi menerangkan,kebanyakan dari warga sekitar terpantau membuang sampah di area tersebut,namun dirinya tidak mengetahui pasti kapan sampah-sampah itu di bersihkan oleh petugas kebersihan setempat.

“Iya mas kadang saya lihat ada aja orang yang buang sampah di situ, padahal udah numpuk malah ada rawa seperti bukan rawa karna ketutup sampah” kata Sutati.

Sutati berharap, pemerintah peka dengan tumpukan-tumpukan sampah yang ada, menurutnya jika banyak TPS kemungkinan besar warga tidak membuang sampah sembarangan.

“Harapan saya si pemerintah peka ya, kalau kebersihan sebagian dari iman kenapa pemerintah gak memperioritaskan” tutup Sutati. (Ccp/Bbn)