Lampung Timur, Lensalampung.com – Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) provinsi lampung Donny Irawan melakukan kunjungan kerja dalam bentuk rapat koordinasi ke Sekretariat SMSI kabupaten Lampung Timur, Rabu (27/7/2022).
Dalam rapat tersebut Donny menginstruksikan kepada pengurus SMSI untuk membangun komunikasi dengan pemerintah daerah, Forkopimda dan Kodim 0429 setempat.
Hadir menyambut kunjungan tersebut, ketua, Firdaus, Bendahara, Rizki Wahyu Setiawan dan para Kepala bidang SMSI Lampung Timur.
“Saya instruksikan dari hasil Rapimnas 21 Juli kemarin di jakarta untuk setiap pengurus kabupaten kota agar membuat surat dan membangun komunikasi dengan Pemda, Forkopimda dan Kodim, karena Penasehat SMSI kita salah satunya Jendral TNI Dr. Dudung Abdurachman selaku KSAD,” ujar Donny.
Donny Irawan juga berpesan agar anggota yang tergabung dalam SMSI dapat lebih Profesional menjalankan tugas selaku jurnalis.
Ketua SMSI Lampung Timur, Firdaus dalam sambutannya menegaskan untuk mendukung hasil Rapimnas di jakarta.
“Kami KSB dan para kepala bidang akan menjalankan instruksi yang telah ditetapkan dalam rapimnas tersebut,” kata dia.
Firdaus juga berterima kasih atas kunjungan yang dilakukan Ketua SMSI Lampung.
“Terima kasih bang Donny telah mengunjungi sekretariat, sekali lagi saya ucapkan Insya’allah semua yang diminta pusat akan kita laksanakan segera,” tandasnya.
Diketahui, pada Sabtu 30 Juli 2022 akan dilakukan rapat pimpinan daerah yang akan dihadiri KSB seluruh kabupaten/kota di Sekretariat SMSI provinsi Lampung. (Yeni)