Camat Penawar Tama Ami Balaw Himbau Waspadai Penyebaran Virus PMK dan Pupuk Palsu

Lensa News175 views

Tulang Bawang, Lensalampung.com – Dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus PMK pada hewan ternak di wilayah kerjanya. Camat Penawar Tama menghimbau kepada seluruh warganya melalui 14 Kepala Kampung (Kakam) Se- Kecamatan Penawar Tama, pada Rapat koordinasi (Rakoor) di Aula Kecamatan, Kamis (01/22), kemarin.

Menindaklanjuti arahan Bupati Tulang Bawang DR Hj. Winarti, SE.,MH pada rakor yang diikuti oleh para Kepala Kampung dan Unsur Pimpinan Kecamatan (Uspika) atau para perwakilannya, Camat Penawar Tama Ami Iswandi Ismed Balaw, S.Kom.,MM menghimbau kepada para pimpinan di Kampung agar memastikan hewan ternak para petani dalam kondisi aman dari virus PMK.

“Langkah ini (pencegahan red), penting kita lakukan sebagai bentuk antisipasi penyebaran, kepada para petani harap dihimbau untuk melakukan vaksin hewan ternaknya,”kata Ami.

Camat Penawar Tama foto bersama sejumlah rekan Pers dihalaman Kantor Kecamatan Penawar Tama

Dia menambahkan, untuk hewan ternak yang terkena PMK, dagingnya masih bisa di konsumsi, namun tentu ada banyak hal yang perlu diperhatikan. Bagian dalam atau jeroan sebaiknya tidak dimakan, begitu juga dengan bagian kaki dan kepala. Selanjutnya, dagingnya harus dimasak dengan suhu 180° Derajat Celsius.

Selain persoalan PMK, Ami juga menghimbau masyarakatnya untuk tidak mudah tergiur dengan tawaran pupuk murah, yang ditawarkan para pedagang asing yang berkeliling. Hal ini, guna menghindari peredaran pupuk palsu yang dapat merugikan petani.

“Untuk pembelian pupuk, sebaiknya beli yang jelas di Kios-kios, jangan sampai di imingi harga yang lebih rendah lalu membeli, sebab di khawatir pupuk yang dijual adalah pupuk palsu yang jika digunakan tidak memberikan efek yang baik bagi tanaman,” tukasnya. (Drs)