TP4D Kejati Lampung Bersama PT PLN Persero Sosialisasi Pembanguan SUTET di Tubaba

TUBABA.Lensalampung.com- Pemerintah Daerah Kabupaten Tubaba Menerima Kunjungan TP4D (Tim Pengawas dan Pengaman Pemerintah dan Pembangunan Daerah) dalam Rangka Sosialisasi Rencana Pelaksanaan Proyek Pembangunan Infrastruktur Tenaga Listrik di Provinsi Lampung Bersama PT.PLN (Persero) diruang Rapat Utama Bupati Tulang Bawang Barat sekitar pukul 10.00 Wib sampai pukul 12.00 Wib. 

Kegiatan yang dipimpin oleh Agus Subagio Asisten I Bidang Pemerintahan Kabupaten Tubaba,mewakili Bupati Tubaba di gedung sekretariat pemerintah daerah Tubaba dibuka langsung oleh Leonard Simanjuntak Ketua Tim TP4D dari Kejaksaan Tinggi Lampung yaitu.(7/12)

Menurut Asintel Kejati Lampung selaku TP4D Leonard Simanjuntak menerangkan bahwa pembangunan infrastruktur tenaga listrik (SUTT, SUTET, GI) merupakan proyek nasional yang sangat strategis dan harus diamankan serta perlu diadakan pendampingan agar pelaksanaannya sesuai dengan peraturan.”Kabupaten Tubaba merupakan salah satu wilayah yang akan dilalui oleh tapak tower SUTET,kami berharap agar proses pembangunannya nanti tidak ada gejolak di masyarakat,dukungan bersama demi kesejahteraan semua menjadi tujuan utama.”Ucap Leonard.

Menurut Asisten I Bidang Sosial dan Pemerintahan Kabupaten Tubaba  Agus Subagio menerangkan bahwa Pihak PT. PLN (Persero) UIP Sumbagsel,sangat berharap dukungan dari semua pihak diwilayah Kabupaten Tubaba,agar proses pembangunan  yang akan dilakukan tidak ada kendala.”Mengingat pembangunan itu sangat penting sehingga masyarakat luas harus mengetahuinya,kami yakin bahwa masyarakat Kabupaten Tubaba pasti akan sangat mendukung program pembangunan kelistrikan ini,” Ujar Agus Subagio.

Bahwa dari sembilan Kabupaten se-Lampung,  Kabupaten Tubaba  ikut terlintas program pembangunan tersebut,pihaknya berkeyakinan dengan adanya pemantapan daya akan berdampak positif masyarakat.

(DD)