Dua Puskesmas di Kecamatan Rawajitu Utara Gelar Kegiatan, Berikut Agendanya

Lensa News89 views

MESUJI, Lensalampung.com — Dua puskesmas di wilayah kerja Kecamatan Rawajitu Utara menggelar kegiatan acara Senam Prolanis, Pelayanan Kesehatan Gratis dan Donor Darah, Selasa (7/05/2024) kemarin.

Camat Rawajitu Utara, Hendra Kurniawan mengatakan, kegiatan ini menghadirkan seluruh kader posyandu yang ada desa di wilayah masing masing puskesmas Kecamatan Rawajitu Utara.

“Alhamdulilah, semua hadir dan datang untuk melaksanakan kegiatan bersama ini,” ujarnya

Sementara itu, Kepala Puskesmas Panggung Jaya, Tego mengatakan, bahwa sebenarnya kegiatan ini rutin dilaksanakan. Namun kali ini sedikit berbeda, karena selain di adakan kegiatan pelayanan kesehatan juga di adakan kegiatan donor darah dengan mendapatkan 27 kantong darah.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Sungai Sdang Rahman menjelaskan, kegiatan ini melibatkan seluruh Forkopimcam yang ada di kecamatan Rawajitu Utara serta dua puskesmas.

“Ke depan kita sudah bersama mengagendakan kegiatan ini untuk rutin kita laksanakan di Kecamatan Rawajitu Utara. Sehingga terbangun sinergisitas seluruh stakeholder yang ada di Kecamatan Rawajitu Utara,” paparnya

Hadir dalam kegiatan tersebut mewakili penjabat Bupati Mesuji Sekda Kabupaten Mesuji Syamsudin, S.Sos dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Mesuji Chosiatun Syamsudin, Perwakilan Dinas Kesehatan, Danramil Rawajitu Utara, Kapulsubsektor Rawajitu Utara atau yang mewakili, Penyuluh KB dan tamu undangan lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *