Kasus DBD di Lamtim Ada Peningkatan, Capai 557 Orang

Lensa News115 views

Sukadana, Lensalampung.com – Kasus Demam Berdarah Demam Berdarah (DBD) di Kabupaten Lampung Timur dikabarkan mengalami peningkatan yang cukup signifikan dalam beberapa bulan terakhir.

Data terbaru dari Dinas Kesehatan menyebutkan bahwa jumlah penderita DBD di daerah tersebut mencapai 557 orang.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Lampung Timur, Hairul Azman, menjelaskan pertambahan kasus DBD ini sangat memprihatinkan.

“Kami sangat prihatin dengan peningkatan kasus DBD yang terjadi belakangan ini. Hal ini menjadi perhatian serius bagi kami dalam upaya pencegahan dan penanggulangan penyakit ini di wilayah kami,” ujar Hairul Azman saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu, 15 Mei 2024.

Hairul Azman juga menegaskan perlunya kerjasama semua pihak, termasuk masyarakat, dalam menekan penyebaran DBD.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar, memperhatikan kebersihan, dan mengikuti himbauan dari petugas kesehatan terkait pencegahan DBD. Kesehatan adalah tanggung jawab bersama,” tambahnya.

Selain itu, pihak Dinas Kesehatan juga tengah melakukan berbagai langkah strategi untuk menekan penyebaran DBD, termasuk penyuluhan kampanye kepada masyarakat, pemeriksaan rutin, dan memastikan tersedianya fasilitas kesehatan yang memadai untuk penanganan kasus-kasus DBD.

“Saya mengajak masyarakat untuk melakukan 3M+ yaitu menguras, menutup, mengubur dan memakai kelambu di dalam ruangan saat tidur sehingga terhindar dari nyamuk,” Kata Kadis.

Kadis berharap, dengan langkah-langkah yang diambil serta kesadaran masyarakat, penyebaran DBD di Lampung Timur dapat segera ditekan dan situasi kesehatan di wilayah tersebut dapat kembali kondusif.

“Dengan langkah-langkah seperti fogging dan peran serta masyarakat, Lampung Timur kembali bersih dari DBD,” harapnya. (Yn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *