Bupati Mesuji Berikan Ribuan Bibit Jahe Merah Dan Jeruk Kepada Gapoktan

Advetorial106 views

Mesuji, Lensalampung.com – Dalam program Jaringan pengaman sosial bidang pertanian, Bupati Mesuji Saply memberikan bantuan 1 Ton bibit jahe dan 6000 batang bibit jeruk kepada kelompok tani berlangsung di Aula Rumah Dinas Bupati Mesuji,Kamis (16/07/2020).FB_IMG_1595310186039

Kadis Pertanian Pariman mengatakan, bantuan ini adalah program Jaringan pengaman sosial bidang pertanian dalam rangka merangsang dampak covid-19, bantuan saat ini menjadi Pilot Project.

“Jangan main-main. Kembangkan dengan baik dan harus berhasil, untuk meningkatkan kesejahteraan bagi petani. Kedepannya akan kita bantu ribuan bibit sayuran,”Terangnya.FB_IMG_1595310200759

Kemudian, Pariman menjelaskan, bantuan jahe merah sebanyak 10 Ron untuk 10 Desa di Tujuh Kecamatan yang akan dibagi 10 kg/kelompok, yakni Kecamatan Simpang Pematang Desa Margo Makmur dan Simpang Pematang, Kecamatan Way Serdang, Desa Kebun Dalam , Bukoposo.

“Kemudian Kecamatan Panca Jaya Desa Fajar Indah, Kecamatan Mesuji Timur Desa Muara Mas, Kecamatan Mesuji Desa Sungai Badak, dan Kecamatan Rawajitu Utara Desa Kurnia Agung,”Jelasnya.

Selain itu,Tambah Pariman, bibit Jeruk yang akan diberikan total 6000 batang ke dua Kecamatan di 4 Desa sebanyak 5 kelompok tani.FB_IMG_1595310205431

“Diperuntukan untuk 15 Ha, di Kecamatn Mesuji Desa Sidomulyo, Tirtalaga, dan Mulya Sari, serta Mesuji Timur Desa Pangkal Mas Mulya,”Imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Mesuji Saply menyebutkan bahwa, Pemerintah Kabupaten Mesuji tidak kurang-kurangnya membantu petani, hal ini bukti bahwa kepedulian Pemerintah sangat maksimal, dan bukan kepada Petani saja,juga kepada seluruh sektor yang ada di Kabupaten Mesuji.

“Saya mengharapkan agar dipelihara dan dirawat dengan bagus, karena bantuan ini adalah menjadi pilot project di Kabupaten Mesuji, bila berkembang maka akan kami tambah lagi. Diharapkan kerja samanya juga dalam penanganan Covid-19, jangan lupa selalu pakai masker, jaga jarak, hidup sehat, dan hidup bersih,”Harapnya. (Adv)